Menulis


Ada hal yang tak dapat kau ungkapkan dengan kata-kata, cobalah untuk mengungkapkannya dengan menulis, walaupun orang yang di maksud tidak dapat mendengarmu, setidak-tidaknya kau telah mencoba mengungkapkannya dan bisa merasa lebih baik

Jika ada harapanmu yang belum kau selesaikan, tulislah di secarik kertas, dan ketika kau membuka halaman tersebut, kau akan tau mana harapan yang akan kau kerjakan terlebih dahulu. jika ada hal yang bisa kau lakukan hari ini untuk harapan tersebut, lakukanlah, sehingga esok kau akan melakukan apa yang tidak bisa kau lakukan hari ini, dan jangan lupa untuk menandai harapan mana yang telah kau selesaikan.

Menulis itu seperti kau merangkai sebuah harapan satu-persatu untuk mencapainya, semua daftar keinginanmu bisa kau tulis, jika suatu saat kau pergi nanti, dan seseorang membaca tulisanmu, ia tau bahwa kau selalu berharap dan tak pernah berhenti, dan bila ia melihat tanda harapan yang telah terselesaikan, ia tau bahwa kau selalu mencoba untuk menggapai harapan-harapanmu sedikit demi sedikit, dan akhirnya kau punah di jalan yang benar untuk mencapai harapanmu yang positif dan  bukan negatif

by : Litha Raeska Rafius

Komentar

Postingan populer dari blog ini

makalah kritik dan esai

Review Jusz Spray

Sayap-Sayap Patah (Kahlil Gibran)